TNI AL GELAR SERBUAN VAKSINASI COVID-19 UNTUK ANAK USIA 6-11 TAHUN DI KOARMADA 

Jakarta, Koarmada I menggelar serbuan vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6-11 tahun yang dilaksanakan GOR OB Syaaf Mako Koarmada I, Kamis (23/12/2021).

Pangkoarmada I Laksda TNI Arsyad Abdullah dalam keterangan persnya menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakan serbuan vaksinasi bagi anak ini adalah untuk meningkatkan rasa percaya diri orang tua ketika anak-anak mereka akan memulai pembelajaran tatap muka di sekolah nantinya.

Pangkoarmada I juga menambahkan bahwa, Koarmada I menargetkan 700 anak akan tervaksin dalam beberapa hari pelaksanaan dan khusus hari ini ditargetkan 200 orang anak yang terdiri dari putra dan putri prajurit TNI dan masyarakat sekitar.

Ada treatment tersendiri bagi anak-anak agar tidak takut disuntik dengan mewajibkan didampingi oleh orang tua masing-masing dan memberikan bingkisan berupa makanan yang disukai anak-anak.

Vaksin jenis sinovac ini disuntikkan kepada anak usia 6-11 tahun dengan dosis 0,5 mili. Nantinya akan disuntikan 2 kali dengan interval minimal 28 hari dan sebelum pelaksanaan vaksinasi dilakukan skrining dan pentahapan sesuai prosedur pelaksanaan vaksinasi covid-19.

(Dispen Koarmada I)