Sabang,- Kegiatan Aceh Rover Week III Kwarda Aceh Tahun 2021 mendapatkan materi dari Tim Kesehatan TNI AL Lanal Sabang dalam pelajaran Water Rescue, bertempat di Dermaga Lanal Sabang, Jalan Malahayati, Gampong Kuta Barat, Kecamatan Sukakarya, Kota Sabang, Kamis (16/12/2021).
Komandan Lanal Sabang Kolonel Laut (P) Ardhi Sunaryo, S.T., M.M., yang diwakili oleh Paspotmar Lanal Sabang Kapten Laut (K) dr. Eko Tjandra Aprilianto menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kelanjutan dari acara Aceh Rover Week III Kwarda Aceh yang diikuti 57 orang peserta dan 7 orang pembina yang dibuka oleh Wakil Walikota Sabang Drs. H. Suradji Junus selaku Pembina Pramuka Kwarcab Sabang di Gapang resort, Senin lalu (13/12).
Kegiatan ini diberikan untuk membekali pengetahuan bagi para peserta tentang materi Water Rescue yaitu cara atau tindakan pertolongan yang dilakukan untuk menyelamatkan dan mengevakuasi korban dari kecelakaan di air yang disampaikan oleh instruktur dari Rumkital J. Lilipory Letda Laut (K) dr. Gilang Rara Amrullah dibantu dua Tim Dukungan Kesehatan Serda Apm Hilmi Muhammad Ridwan dan Kld Apm Dimas Prayoga.
Dalam paparannya, dr. Gilang menyampaikan bahwa dalam menolong korban kecelakaan di air, seorang Rescuer harus memiliki beberapa kemampuan dasar yakni bisa berenang, Medical First Responder (MFR), pengendalian boat, dan teknik pertolongan di air.
“Adapun penyebab terjadinya korban tenggelam diantaranya karena tidak bisa berenang, kelelahan karena berenang, dan kram/kejang otot saat renang, serta penyebab lainnya,” ujar dr. Gilang.
“Sedangkan metode pertolongan yang digunakan bagi korban yang tenggelam di air menggunakan teknik Reach, Throw, Row, Tow, dan cara pertolongan tanpa menggunakan alat yang dibagi dua yaitu untuk korban sadar dan tidak sadar. Pertolongan dengan menggunakan alat yaitu Torpedo Buoy, Ring Buoy, Spinal Board, teknik pengangkatan korban saat sudah di darat One Man Drag, Sadellback Carry, Fireman Lift,” paparnya.
Hadir dalam kegiatan antara lain, Komandan Lanal Sabang Kolonel Laut (P) Ardhi Sunaryo, S.T., M.M., diwakili Paspotmar Lanal Sabang Kapten Laut (K) dr. Eko Tjandra Aprilianto, Babinpotmar Lanal Sabang Serma Ttg Wachyudi, Para Andalan Kwarda Aceh dan Kwarcab Sabang.
(Pen Lanal Sabang)