Relawan BERKAH Targetkan 10.000 Porsi Ke Seluruh Jakarta Untuk Sosialisasi pasangan RI-DO

Jakarta, kabarsenayan.com. — Dalam rangka sosialisasi pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Daerah Khusus Jakarta yang mengikuti pilkada serentak, Komunitas Relawan BERKAH (Bersama Ridwan Kamil – H. Suswono) menggelar kegiatan sosial bertajuk “Jumat Berkah” dengan membagikan 150 paket makan siang sehat kepada warga di Jl. H. Saidi Dalam III, RT 014 RW 002 Cipete Selatan, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan. Acara ini diselenggarakan panitia setelah pelaksanaan Shalat Jumat di wilayah padat penduduk tersebut. Kegiatan ini dipimpin langsung Ketua Harian Komunitas Relawan BERKAH, Deden Galih, dengan Ardian Perdana Putra, Koordinator Program Jumat Berkah.

Dalam pernyataannya, Deden Galih, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk mengenalkan figur Ridwan Kamil dan Suswono kepada masyarakat Jakarta. “Ini merupakan bentuk sosialisasi figur bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Ridwan Kamil – Suswono. Kita berharap kedepan Provinsi Daerah Khusus Jakarta bisa menjadi yang terdepan dalam merealisasikan program unggulan dari presiden terpilih Prabowo Subianto ini,” ungkap Deden.

Selain itu, kegiatan “Jumat Berkah” ini juga diinisiasi untuk mensosialisasikan program “Makan Bergizi Gratis” yang menjadi salah satu program unggulan Prabowo Subianto, presiden terpilih Indonesia 2024. Program ini bertujuan untuk menyediakan makanan bergizi secara gratis kepada masyarakat, dengan harapan dapat meningkatkan kualitas kesehatan warga Jakarta.

Ardian Perdana Putra, Koordinator Program Jumat Berkah dari Komunitas Relawan BERKAH, mengungkapkan bahwa program ini telah diujicobakan di beberapa kelurahan dalam dua pekan terakhir. “Program Jumat Berkah ini sekaligus merupakan upaya kita dalam mensosialisasikan program Makan Bergizi Gratis kepada warga Jakarta. Alhamdulillah, dalam dua pekan ini sudah kami ujicobakan di beberapa kelurahan, antara lain Cipete Selatan, Grogol Selatan, Ulujami, dan Kebayoran Lama Selatan. Dalam beberapa pekan kedepan kita targetkan 10.000 paket bisa terdistribusi secara merata ke seluruh Jakarta,” jelas Ardian.

Program ini mendapatkan respons positif dari warga setempat yang merasakan langsung manfaatnya. Pembagian paket makan siang ini diharapkan dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Jakarta, terutama di masa kampanye Pilgub DKI Jakarta 2024.

Sebagaimana diketahui, program makan siang gratis seperti ini telah diinisiasi oleh presiden terpilih Prabowo Subianto sebagai salah satu janji kampanye untuk memperhatikan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat dengan menyediakan akses terhadap makanan bergizi. Program ini dilaksanakan di beberapa kota besar di Indonesia dan diharapkan dapat meningkatkan kesadaran tentang pentingnya pola makan sehat.

Dengan dukungan komunitas dan partisipasi masyarakat yang semakin meningkat, program “Jumat Berkah” menjadi salah satu upaya nyata dalam menyosialisasikan visi dan misi pasangan calon Ridwan Kamil dan Suswono, serta mendukung realisasi program prioritas nasional.