PENUH KHIDMAT, KELUARGA BESAR KOLINLAMIL DAN WARGA SEKITAR LAKSANAKAN SHOLAT IDUL ADHA

Berita Kolinlamil TNI AL, kabarsenayan.com. —- Keluarga Besar Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) bersama warga sekitar melaksanakan kegiatan Sholat Idul Adha 1445 H/2024 M tahun 2024, yang jatuh pada hari ini, Senin (17/6), bertempat di Lapangan Moeljono Silam Mako Kolinlamil Tanjung Priok, Jakarta Utara, dengan dihadiri Kepala Staf Kolinlamil Laksma TNI Mochammad Riza, S.E., M.Tr. Opsla., CRMP, Inspektur Kolinlamil Laksma TNI Tjatur Hendrawidjaja, S.T beserta keluarga dan pejabat utama juga kepala satuan kerja jajaran Kolinlamil.

Mengambil tema “Semangat Berkurban Untuk Ketaatan Dan Kepedulian Kepada Sesama”, Letkol Laut (KH) Drs. Ahmad Yani, M.M. selaku khatib menyampaikan momentum Hari Raya Idul Adha ini dijadikan kesempatan untuk lebih meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Dengan ketaqwaan kita akan meraih kebahagiaan di dunia dan akhirat, demikian juga kemuliaan seseorang ditentukan oleh kadar ketaqwaannya.

Usai melaksanakan Sholat Idul Adha, dilanjutkan penyerahan secara simbolis hewan qurban dari Panglima Kolinlamil Laksda TNI Hudiarto Krisno Utomo, PSC(j) M.A., M.M.S., CHRMP, dalam hal ini diwakili Kepala Staf Kolinlamil Laksma TNI Mochammad Riza, S.E., M.Tr. Opsla., CRMP kepada Ketua Panitia Qurban Kolinlamil untuk selanjutnya disembelih dan dagingnya dibagikan kepada warga masyarakat yang berhak menerima. Tahun ini sebanyak 13 ekor sapi dan 28 ekor kambing tercatat sebagai hewan qurban di Kolinlamil dan secara keseluruhan hewan qurban tersebut telah diperiksa dan semuanya dalam kondisi sehat.

Pada saat penyerahan hewan qurban, Kepala Staf Kolinlamil mengutarakan bahwa, diluar dugaan hari ini warga sangat antusias untuk melaksanakan Sholat Ied di Kolinlamil. Hal ini terlihat banyaknya warga yang datang dan bahagia dengan mengabadikan moment berfoto di dermaga dengan latar background KRI. “Ibadah Qurban atau Sholat Idul Adha ini, mempunyai banyak hikmah dan keutamaan, dengan melaksanakan Ibadah Qurban, ini kita sudah menunjukkan kepatuhan, ketaatan atas perintah Allah SWT, kepatuhan kita sebagai umat ciptaannya atas perintah dari sang pencipta, bentuk perhatian, bentuk kepedulian dari kita yang punya kemampuan atas saudara kita yang kurang mampu, kita berbagi kepada yang tidak mampu. Daging qurban ini haram bila di perdagangkan dan harus disalurkan kepada warga yang berhak” Ucap Kepala Staf Kolinlamil dalam sambutannya. (Dispen Kolinlamil)

#tni_prima
#kasal
#tni_angkatan_laut
#jalesvevajayamahe
#indonesiannavy